Hasil Lomba Poster, Fashion Show Dan Kreasi Masakan di SMKN 1 Bojongsari 2016 Featured
- Written by Reza Pahlevi
- font size decrease font size increase font size
- 2 comments
Dalam rangka memperingati hari ulang tahun SMK Negeri 1 Bojongsari yang ke 11, maka diadakan lomba-lomba yang berangkat dari kompetensi keahlian SMK ini dengan pesertanya adalah siswa-siswi SMP sekabupaten Purbalingga. Ada pun lombanya adalah di antara lain :
- Lomba Poster yang diselengggarakan oleh kompetensi keahlian Multimedia
- Lomba Fashion Show yang diselengggarakan oleh kompetensi keahlian Busana Butik
- Lomba Kreasi Masakan Nasi Goreng yang diselengggarakan oleh kompetensi keahlian Jasa Boga
Alhamdulillah animo peserta lumayan antusias, terlepas dari kekurangan dan kelebihan selama penyelengaraan, -apalagi ini adalah kegiatan yang baru pertama kali diselenggarakan di SMK ini-, selalu ada harapan agar syiar SMKN 1 Bojongsari tetap terdengar di bumi Purbalingga dengan diadakannya acara ini. Semoga acara ini juga mampu membuka wawasan bagi adik-adik di SMP akan dunia di SMK dan syukur-syukur mereka tertarik menjadikan SMKN 1 Bojongsari sebagai pilihan utama setelah lulus SMP nanti. Amin
Berikut ini kami umumkan sekolah-sekolah pemenang dari lomba-lomba di atas :
Hari pertama, Senin 1 Februari 2016
Lomba Poster Tingkat SMP yang diselenggarakan kompetensi keahlian Multimedia
- Juara I : SMPN 1 Kejobong
- Juara II : SMPN 1 Mrebet
- Juara III : SMPN 2 Kertanegara
- Juara Harapan I : SMPN 5 Purbalingga
- Juara Harapan II : SMPN 2 Bobotsari
- Juara Harapan III : SMPN 1 Purbalingga
Hari kedua, Selasa 2 Februari 2016
Lomba Fashion Show Tingkat SMP yang diselenggarakan kompetensi keahlian Busana Butik
Kategori Putra
- Juara I : SMPN 2 Bobotsari
- Juara II : SMPN 5 Purbalingga
- Juara III : SMPN 2 Bobotsari
- Juara Harapan I : SMPN 1 Bukateja
- Juara Harapan II : SMPN 1 Bojongsari
- Juara Harapan III : SMPN 1 Bojongsari
Kategori Putri
- Juara I : SMPN 2 Rembang
- Juara II : SMPN 5 Purbalingga
- Juara III : SMPN 1 Bojongsari
- Juara Harapan I : SMPN 1 Karangmoncol
- Juara Harapan II : SMPN 1 Kejobong
- Juara Harapan III : SMPN 3 Karangreja
Hari ketiga, Rabu 3 Februari 2016
Lomba Kreasi Nasi Goreng Tingkat SMP yang diselenggarakan kompetensi keahlian Jasa Boga
- Juara I : SMPN 2 Padamara
- Juara II : SMPN 1 Bojongsari
- Juara III : SMPN 2 Mrebet
- Juara Harapan I : SMPN 5 Purbalingga
- Juara Harapan II : SMPN 2 Kalimanah
- Juara Harapan III : SMPN 3 Mrebet
Selamat ya bagi para pemenang, semoga ruang berkreasi dari kami dapat meningkatkan prestasi bagi adik-adik di SMP semua.

Reza Pahlevi
Guru pengajar Kompetensi Keahlian Multimedia. Pertama kali mengajar dan merintis jurusan Multimedia di SMK ini sejak 2009.
Website: www.rezapahlevi.net2 comments
-
keren :)
-
ye akhirnya bisa juara SMP ku, Juara Harapan III : SMPN 3 Mrebet Lomba Kreasi Nasi Goreng Tingkat SMP